Jumat, 22 November 2013

UNIDENTIFIED DREAM

       Saat berbicara mimpi, aku sering bingung sendiri apa sih mimpiku ini sebenarnya. Bukannya aku tak punya mimpi, tapi mimpiku terlalu banyak sampai aku bingung memilah mana yang terbaik. Suatu waktu, aku sempat di buat pusing dengan mimpiku sendiri. Aku bingung mau dibawa ke mana hidupku yang singkat ini. Sempat terpikir bahwa aku akan berkeliling Indonesia mulai dari tiap sudut kecilnya sampai tempat yang memang "besar" di mata dunia. Tapi aku selalu memikirkan keterbatasan waktu dan biaya milikku. Dan sempat ku ganti mimpiku untuk menjadi ahli logistik di masa mendatang. Tapi lagi-lagi aku terbawa ke angan kelamku. Selalu aku memikirkan hal jelek yang akan terjadi nanti. Kenapa aku selalu memikirkan kegagalan? Apakah nanti aku akan menjadi pribadi yang gagal? Entahlah. Setahuku, sampai saat ini aku masih memiliki kehidupan yang penuh warna. Meskipun aku masih bingung akan tujuanku hidup sebenarnya. Dan kedua skenario mimpiku di atas tadi masih aku jalani. Aku masih tetap kuliah di jurusan logistik dan aku masih juga doyan traveling. Yang jadi acuanku sekarang adalah pepatah kuno yang memang selalu benar menurutku. "Masa lalu adalah pelajaran, masa depan adalah misteri dan masa kini adalah realita."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar